HomeEntertainmentRekomendasi Drakor Terbaru The Good Bad Mother Tayang 26 April 2023

Rekomendasi Drakor Terbaru The Good Bad Mother Tayang 26 April 2023

Yogya.co, SLEMAN – Drakor terbaru, The Good Bad Mother yang telah tayang perdana pada 26 April 2023 lalu,  kini tengah menjadi serbuan para penggemar Drama Korea.

The Good Bad Mother ditayangkan oleh JTBC dan bekerja sama dengan platform streaming Netflix. Lantas apa saja yang membuat Drakor terbaru ini menjadi buruan penonton?

5 Fakta Drakor Terbaru The Good Bad Mother

Selain karena dibintangi oleh Lee Do Hyun dan Ra Mi Ran, jalan cerita The Good Bad Mother juga dinilai menjadi salah satu daya pikat drakor terbaru ini.

Berikut ini adalah sejumlah fakta tentang Drama Korea yang disutradarai oleh Sim Na Yeon tersebut.

1. Sinopsis The Good Bad Mother

Drakor terbaru besutan JTBC ini bercerita tentang kehidupan seorang ibu bernama Young Soon. Tokoh yang diperankan oleh Ra Mi Ran itu bekerja keras untuk menghidupi putranya, Choi Kang Ho (Lee Do Hyun).

Young Soon memiliki cara yang cukup keras untuk mendidik dan membesarkan Kang Ho. Sebab, ia tak ingin putranya itu hidup miskin seperti dirinya.

Dalam jalan ceritanya, Young Soon membesarkan Kang Ho seorang diri dengan menjalankan sebuah peternakan. Seiring berjalannya waktu, Kang Ho tumbuh menjadi pria dewasa dan berprofesi sebagai seorang jaksa di ibu kota.

Namun, ia tumbuh menjadi seorang anak yang berhati dingin, bekerja tanpa henti, dan mengabaikan ibunya. Pada akhirnya, ia mengalami kejadian nahas yang membuatnya kehilangan ingatan.

Bahkan, insiden tersebut juga menyeret dirinya kembali ke usia 7 tahun. Hal itu membuatnya bersikap seperti layaknya seorang anak. Kang Ho pun kembali ke kampung halaman dan tinggal bersama sang ibu yang dibencinya.

Bagaimana kelanjutan ceritanya? Anda bisa menyaksikan Drakor terbaru, The Good Bad Mother ini di Netflix mulai tanggal 26 April 2023 setiap Rabu dan Kamis hingga 14 episode mendatang.

Baca Juga :  5 Fakta Ikan Arwana Super Red, Easter Egg Film Kabut Berduri

2. Diperankan oleh Para Pemain Idola

Seperti yang telah diketahui, Drama Korea ini dibintangi oleh Lee Do Hyun dan Ra Mi Ran. Sebelumnya, Lee Do Hyun sendiri berhasil merebut hati para penggemarnya dalam debutnya di serial The Glory.

Ia acap kali beradu akting dengan aktris yang lebih tua darinya. Kali ini, ia juga akan beradu peran dengan Ra Mi Ran sebagai ibu dan anak. Kemampuan akting keduanya sudah tak perlu diragukan lagi.

Selain itu, The Good Bad Mother juga akan menampilkan Ahn Eun Jin, aktris populer yang sempat berada pada project yang sama dengan Lee Do Hyun, yakni Hospital Playlist.

Ada pula Yoo In Soo dan masih banyak lagi para pemeran idola yang telah lama berkecimpung dalam dunia peran. Hal ini tentu saja membuat para penonton tak sabar mengetahui kelanjutan kisahnya.

3. Digarap Sutradara dan Penulis Populer

Drama yang mengangkat isu yang dekat dengan kehidupan ini semakin dinantikan lantaran disutradarai oleh Sim Na Yeon.

Sebelumnya, Sim Na Yeon sendiri berhasil mendobrak kesuksesan Drakor Beyond Evil (2021). Ia juga merupakan penggarap The Price of Confession yang akan diperankan oleh Song Hye Kyo dan Han So Hee.

Sementara itu, naskah Drakor terbaru ini ditulis oleh Bae Se Young yang juga merupakan penulis film action Extreme Job dan Stellar.

4. Viral Lee Do Hyun Kesulitan Perankan Usia Anak-Anak hingga Nangis di Lokasi Syuting

Setelah sebelumnya sukses perankan Joo Yeo Jeong yang berprofesi sebagai dokter bedah, kini Lee Do Hyun mengaku kesulitan perankan pria dewasa yang bertingkah laku seperti bocah.

“Itu tidak mudah sama sekali. Jika penggambaran ekspresi anak-anak terlalu berlebihan, karakterku tidak akan terlihat tulus,” ungkap Lee Do Hyun dalam konferensi pers, Rabu (26/4/2023).

Baca Juga :  Pernah Diundang di Podcast Deddy Corbuzier, Dea OnlyFans Ditangkap

Bahkan, ia mengaku sempat menangis saat pertama kali syuting serial ini. Namun, Ra Mi Ran berhasil membuatnya tenang dan belajar banyak adegan sulit.

“Aku terus memanggilnya ibu sampai sekarang, setelah syuting selesai. Saat syuting, aku benar-benar belajar banyak darinya,” ujarnya.

5. Chemistry Lee Do Hyun dan Ra Mi Ran di Lokasi Syuting

Penonton semakin tidak sabar menantikan kelanjutan cerita The Good Bad Mother ini lantaran chemistry kedua pemeran kenamaan tersebut.

Di satu sisi, Ra Mi Ran mengaku bersyukur bisa bertemu dengan aktor luar biasa seperti Lee Do Hyun.

“Sungguh luar biasa bertemu dengan seorang aktor yang dengannya aku bisa bertukar inspirasis semacam ini. Aku bersyukur dia menjadi putraku, Kang Ho,” ungkap Ra Mi Ran.

Di sisi lain, Lee Do Hyun pun mengaku selalu bersemangat ketika berangkat ke lokasi syuting karena Ra Mi Ran.

“Dia benar-benar ibu yang berharga bagiku,” tutur Do Hyun.

Nah, itulah sejumlah fakta tentang Drama Korea terbaru yang bisa Anda saksikan di platform streaming Netflix mulai 26 April 2023. Semoga bermanfaat!

Baca Juga: Wajib Nonton! 8 Rekomendasi Film Netflix Tayang April 2023!

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -

Related Articles