Yogya.co, SLEMAN – Manajemen waktu atau time management memang sangat dibutuhkan agar segala aktivitas yang akan dilakukan seharian tidak terganggu. Secara jelas manajemen waktu ini memerlukan komitmen dan juga niat yang kuat karena tidak semua orang bisa konsisten dalam menjaga manajemen waktu masing-masing.
Tips Memiliki Manajemen Waktu yang Baik
Menyelesaikan tugas atau pekerjaan tepat waktu merupakan dambaan setiap orang. Memiliki manajemen waktu yang baik tentunya akan meningkatkan kualitas hidup. Untuk itu jalani tips mengenai mengatur manajemen waktu yang proporsional:
1. Membuat Jadwal dan Ceklis
Menjadwal segala kegiatan akan membantu Anda dalam meningkatkan disiplin waktu. Usahakan untuk membuat jadwal kegiatan Anda selama seminggu atau paling tidak sehari sebelum memulai sebuah aktivitas di kemudian hari.
Selain itu, buatlah juga to-do list untuk memeriksa kegiatan apa saja yang sudah atau belum Anda lakukan di hari tersebut. Jangan lupa juga untuk mencantumkan durasi jamnya lalu ikuti jadwal yang sudah dibuat sesuai dengan jamnya.
2. Buat Skala Prioritas
Membuat skala prioritas juga penting agar Anda bisa menimbang kegiatan apa yang lebih bersifat mendesak dan harus dikerjakan segera. Dengan begitu, Anda akan selalu bisa menyelesaikan pekerjaan mendesak tanpa khawatir menunda dan menumpuknya di kemudian hari.
3. Gunakan Metode Pomodoro
Tingkat fokus atau konsentrasi tiap individu berbeda. Namun, manusia dewasa umumnya memiliki attention span paling tidak selama 20 menit. Hal tersebut berarti bahwa orang dewasa rata-rata memiliki waktu 20 menit untuk tetap fokus dalam mengerjakan sesuatu.
Teknik Pomodoro adalah sebuah cara untuk memaksimalkan attention span itu tadi. Anda akan berfokus selama paling tidak 25 menit untuk mengerjakan suatu hal, lalu beristirahat selama 5 menit sebelum kembali fokus selama 25 menit kedepan.
4. Luangkan Waktu untuk Hobi
Kegiatan yang itu-itu saja atau monoton tentunya membuat Anda bosan. Agar selalu semangat dalam menjalani jadwal Anda, cobalah untuk menyisipkan jadwal khusus untuk menjalankan hobi. Bisa di sore hari saat semua kegiatan sudah selesai atau di akhir pekan.
5. Buat Ruang Kerja Rapi dan Wangi
Kebersihan meja dan ruangan akan meningkatkan mood dan juga konsentrasi saat mengerjakan sesuatu. Anda juga bisa menginstal pengharum ruangan dengan aroma yang bisa meningkatkan konsentrasi seperti aroma kopi.
Baca Juga: Atur Keuanganmu dengan Aplikasi Manajemen Keuangan Berikut Ini!