Yogya.co, SLEMAN – Bagi Anda yang suka meluangkan waktu untuk jalan di pagi hari mungkin bisa sedikit bernapas lega.
Olahraga sederhana yang termasuk dalam olahraga kardio ini terbukti mampu untuk turunkan risiko terkena penyakit kronis loh.
American Diabetes Association bahkan sangat merekomendasikan olahraga ini untuk menurunkan kadar gula darah, seperti yang dilansir dari Hello Sehat.
Seperti yang kita ketahui kadar gula darah dan tekanan darah yang tinggi menjadi salah satu penyebab munculnya sejumlah penyakit kronis, contohnya, penyakit jantung, stroke serta diabetes.
Berdasarkan hasil studi American College of Cardiology, jalan kaki dalam seribu langkah per hari dapat menurunkan tekanan darah atau tekanan darah pada saat jantung menguncup hingga sekitar 0,45 poin.
Selain menurunkan risiko terkena penyakit kronis, jalan pagi juga dapat memberikan segudang manfaat untuk kesehatan tubuh kita. Apa saja ya manfaatnya?
Baca Juga:Â Sering Dilewati, Simak Manfaat Sarapan Pagi Berikut!
Manfaat Jalan Pagi
-
Memperkuat Otot
Ingin memperkecil ukuran paha? Jalan pagi bisa menjadi olahraga sederhana yang patut untuk dicoba.
Dengan berolahraga jalan pagi selama kurang lebih 30 menit per harinya otot paha serta betis dapat menjadi lebih kuat sehingga ukuran paha dan betis pun dapat mengecil.
-
Ringankan Nyeri Sendi
American Journal of Preventive Medicine pernah menguji sejumlah orang dewasa yang berusia lebih dari 49 tahun dan mengalami nyeri sendi tubuh bagian bawah di tahun 2019.
Hasil studi tersebut menunjukkan bahwa gejala nyeri sendi dapat dicegah usai setiap peserta berjalan minimal sepuluh menit per hari atau sekitar satu jam per minggu.
Baca Juga:Â Terpapar COVID-19, Tapi Belum Dapat Obat Gratis? Ini Cara Dapatnya!
-
Turunkan Berat Badan
Sebagian besar dari pembaca mungkin menginginkan olahraga sederhana yang selain menyehatkan namun juga dapat membantu menurunkan berat badan.
Berjalan kaki secara rutin selama kurang lebih 30 menit per hari dapat meningkatkan metabolisme tubuh dan membakar kalori.
Jumlah kalori yang terbakar dengan melakukan olahraga jalan kaki dalam durasi tersebut, yakni sekitar 200 kalori per minggu.
-
Memperbaiki Suasana Hati
Selain dengan makan cokelat, berjalan kaki di pagi hari juga dapat memperbaiki suasana hati.
Dengan rutin berjalan kaki, sistem saraf akan mengalami perubahan sehingga timbullah rasa senang.
Kondisi hati yang riang gembira tentunya dapat meningkatkan produktivitas, bukan?
-
Perbaiki Kualitas Tidur
Ada masalah dengan kualitas tidur? Yuk, coba untuk jalan di pagi hari!
Berjalan kaki ternyata juga dapat memberikan dampak positif pada kualitas tidur seseorang.
Dengan rutin berjalan kaki, stres serta kecemasan yang menjadi penyebab sulit tidur dapat berkurang.
Selain itu, efek melatonin atau hormon tidur secara alami juga dapat meningkat.
Ternyata di balik sederhananya olahraga jalan pagi ada segudang manfaat yang dapat dirasakan oleh tubuh kita.
Wah, jadi semakin semangat untuk awali hari dengan berjalan kaki, kan?
Baca Juga:Â Waspada Kasus COVID Naik Lagi, Ini Cara Tingkatkan Imun