Yogya.co, YOGYAKARTA – Jadi Kota Pelajar di Indonesia, tak jarang Anda akan menemukan berbagai toko buku bekas yang berjajar saat Anda berkunjung ke Jogja.
Bahkan, banyak mahasiswa dari luar daerah berbondong-bondong pergi ke Jogja memanfaatkan keberadaan toko-toko tersebut untuk mencari buku bekas yang mereka butuhkan guna menunjang proses belajar mereka di kampus.
Meski buku yang dijual merupakan buku bekas, tapi jangan salah sangka terlebih dahulu! Buku-buku bekas yang dijual umumnya masih dalam kondisi yang baik walau terkadang terdapat beberapa coretan di dalamnya.
Jika Anda kini tengah mencari buku-buku bekas hingga buku-buku yang mungkin sulit didapatkan di pasaran, ulasan berikut ini cocok Anda simak sampai selesai.
Berikut ini kami ulas beberapa toko buku bekas di Jogja yang jadi surganya para pecinta buku.
Toko Buku Bekas di Jogja
1. Taman Pintar Book Store
Rekomendasi yang pertama adalah Taman Pintar Book Store. Bangunan yang sebelum tahun 1998 merupakan kawasan shopping center ini sebenarnya tak hanya menjual buku bekas saja.
Toko buku ini juga menjualkan berbagai buku baru dari novel, majalah, kliping hingga buku-buku pelajaran.
Berbagai macam buku yang dijual di toko buku yang terletak di JalanĀ Panembahan Senopati No. 1 ā 3 Yogyakarta ini cenderung lengkap.
Selain lengkap, fasilitas yang disediakan untuk pengunjung pun membuat para pengunjung nyaman untuk menghabiskan waktu selama berjam-jam di sana.
Terdapat kursi-kursi yang disediakan dalam jumlah yang cukup banyak agar para pengunjung dapat sesekali beristirahat.
Anda pun dapat mengunjungi ratusan kios buku setiap harinya dari pukul 08.00 WIB hingga 20.00 WIB.
2. The Lucky Boomerang Bookshop
Bagi Anda yang tengah mencari buku-buku bekas berbahasa asing, The Lucky Boomerang Bookshop wajib masuk dalam daftar toko buku di Jogja yang wajib untuk Anda kunjungi.
Di sini Anda dapat dengan mudah menemukan berbagai buku bekas berbahasa asing dari bahasa Jepang, Prancis, Belanda, Swedia.
Tak hanya buku, toko yang berlokasi di Jalan Sosrowijayan GT 1/ 95, Gg. 1, Jogja ini juga menjual berbagai macam souvenir yang mampu memikat hati serta berbagai macam postcard.
Toko ini buka hanya setiap hari Jumat dan Sabtu dari pukul 11.00 WIB hingga 17.00 WIB serta hari Minggu dari pukul 12.00 WIB hingga 17.00 WIB.
3. Kios Buku Terban
Terakhir ada Kios Buku Terban yang berada di Jalan Kahar Muzakir, Terban, Gondokusuman, Yogyakarta.
Tak sama seperti toko buku lainnya yang memiliki bangunannya sendiri, kios buku ini menjajakan berbagai macam buku yang dijualnya di pinggiran jalan.
Berbagai buku yang dijual pun cenderung murah, bahkan kerap kali berada di bawah harga buku di toko-toko buku modern.
Kios Buku Terban ini pun buka setiap hari dari pukul 09.00 WIB hingga pukul 21.00 WIB.