HomeNews NasionalDisebut Bakal Jadi Kepala Otorita IKN, Siapa Bambang Susantono? Ini Profil Lengkapnya!

Disebut Bakal Jadi Kepala Otorita IKN, Siapa Bambang Susantono? Ini Profil Lengkapnya!

Yogya.co, JAKARTA – Sosok Bambang Susantono disebut-sebut akan dilantik oleh Presiden Joko Widodo sebagai Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) pada besok Kamis (10/03/2022).

Bambang Susantono yang merupakan mantan Wakil Menteri Perhubungan (Wamenhub) ini digadang-gadang menjadi calon kuat untuk Kepala Otorita IKN.

Hal ini karena latar belakang Bambang Susantono yang pernah duduk di kursi pemerintahan serta pengalamannya terkait bidang infrastruktur dan pengembangan wilayah yang dinilai mumpuni.

Lantas siapa sih Bambang Susantono itu? Berikut profil lengkapnya.

Baca Juga: Teken UU IKN, Jokowi Akan Lantik Kepala Otorita IKN

Profil Bambang Susantono

Bambang Susantono lahir di Yogyakarta pada tanggal 4 November tahun 1963.

Ia merupakan lulusan Sarjana Teknik Sipil, Institut Teknologi Bandung (ITB). Usai menyelesaikan pendidikannya, Bambang Susantono kemudian melanjutkan pendidikannya hingga jenjang S3 di University of California dalam bidang Perencanaan Infrastruktur.

Bambang Susantono mengawali karir di Departemen Pekerjaan Umum.

Pada tahun 2008 ia kemudian diangkat menjadi Ketua Masyarakat Transportasi (MTI) untuk periode 2008 hingga 2010.

Selanjutnya, pada tahun 2009 Bambang Susantono diberi amanat oleh Susilo Bambang Yudhoyono yang kala itu menjabat sebagai Presiden RI untuk menjabat sebagai Wakil Menteri Perhubungan.

Bambang Susantono yang juga mengemban amanat sebagai Deputi Bidang Koordinasi Infrastruktur dan Pengembangan Wilayah Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian kemudian memegang amanat tersebut dan bergabung dalam kabinet Indonesia Bersatu II untuk masa bakti 2009 hingga 2014.

Baca Juga: Enam Kementerian Ini Menjadi yang Pertama Pindah ke IKN, Mana Saja?

Kancah Internasional

Di tingkat internasional, Bambang Susantono merupakan anggota Dewan East Asia Society of Transportation EAST dan anggota Dewan South North Foundation yang berpusat di wilayah Johannesburg, Afrika Selatan.

Baca Juga :  Teken UU IKN, Jokowi Akan Lantik Kepala Otorita IKN

Aktif Menulis Buku

Bambang Susantono diketahui juga aktif menulis beberapa buku yang berkaitan dengan bidang infrastruktur dan transportasi.

Beberapa buku yang ia tulis di antaranya, yakni Sejarah Dalam: Penataan Ruang dan Pengembangan Wilayah, Memacu Infrastruktur di Tengah Krisis, Revolusi Transportasi, 1001 Wajah Transportasi Kita, dan Transportasi & Investasi: Tantangan dan Perspektif Multidimensi.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo telah mengumumkan akan melantik Kepala Otorita IKN yang berkedudukan setingkat menteri dari kalangan non-partai.

“Non-partai,” ujar Presiden Joko Widodo usai meresmikan Kantor Dewan Pimpinan Pusat (DPP), Partai Nasdem, Selasa (22/02/2022) lalu.

Baca Juga: Gambarkan RI: ‘Nusantara’ Nama Ibu Kota Baru Indonesia

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -

Related Articles