Yogya.co, BATU – Jenazah Achmad Yurianto atau yang dikenal sebagai mantan Juru Bicara (Jubir) Satgas Penanganan COVID-19 akan dimakamkan secara militer di kampung halamannya Minggu pagi ini (22/05/2022).
Achmad Yurianto akan dimakamkan d Tempat Pemakaman Umum (TPU) Dadaprejo, Kecamatan Junrejo, Kota Batu, Jawa Timur.
Sebelum dimakamkan jenazah disemayamkan di rumah duka yang berada di Jalan Ir Soekarno, Kota Batu yang berjarak sekitar 200 meter dari lokasi makam.
Melansir dari laman CNN Indonesia, jenazah mantan Jubir Satgas Penanganan COVID-19 ini tiba di rumah duka tadi malam sekitar pukul 21.20 WIB.
Jenazah terlebih dahulu dimandikan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Saiful Anwar, Kota Malang.
Rencananya almarhum Achmad Yurianto akan dimakamkan secara militer. Hal ini mengingat status almarhum sebagai purnawirawan TNI AD dengan pangkat terakhir Kolonel.
“Iya (dimakamkan secara militer), Minggu pagi di TPU Dadaprejo dekat sini,” konfirmasi dari sang adik ipar, Odang.
Pria yang diketahui juga pernah menjabat sebagai Ketua Dewan Pengawas BPJS Kesehatan ini meninggal dunia usai berjuang melawan penyakitnya, yakni kanker usus.
Achad Yurianto meninggalkan seorang istri dan dua orang anak usai dirawat selama tiga hari di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Saiful Anwar Kota Malang.
Atas kepergian mantan Jubir Satgas Penanganan COVID-19, Achmad Yulianto, kami segenap redaksi Yogya.co mengucapkan turut berbela sungkawa.
Semoga amal ibadah almarhum diterima di sisi-Nya dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan.
Selamat jalan Achmad Yurianto…
Terima kasih atas semua dedikasimu selama ini.
Baca Juga: Kabar Duka, Mantan Jubir Satgas COVID-19 Achmad Yurianto Meninggal Dunia